Parosil Mabsus Lantik 274 PPPK Lampung Barat Formasi 2024. 

- Jurnalis

Kamis, 19 Juni 2025 - 17:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Barat, Tarakan Indonesia.com. – Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan sebanyak 274 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi Tahun 2024. Prosesi pelantikan yang berlangsung khidmat ini dilaksanakan di halaman Lamban Pancasila Kecamatan Balik Bukit, Kamis 19 Juni 2025.

Dari jumlah tersebut, 19 orang diangkat pada jabatan fungsional tenaga guru, 13 orang sebagai tenaga kesehatan dan 242 orang lainnya mengisi posisi tenaga teknis.

Parosil Mabsus menyampaikan ucapan selamat serta apresiasi kepada seluruh PPPK yang baru saja dilantik. Ia menekankan bahwa pelantikan ini bukan sekadar formalitas, melainkan awal dari tanggung jawab besar sebagai abdi negara.

“Selamat kepada seluruh PPPK yang hari ini resmi dilantik. Saya berharap saudara-saudari mengemban amanah ini dengan penuh integritas, profesionalisme, dan semangat pelayanan kepada masyarakat,” kata dia.

Bupati yang mengawali karier sebagai guru honorer itu mengingatkan, agar para aparatur baru ini senantiasa menjaga etika birokrasi, meningkatkan kapasitas diri, serta mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman, khususnya dalam hal percepatan dan ketepatan pelayanan publik.

“Saya yakin dan percaya perjuangan ini bukan sia-sia. Mengabdi dengan keteguhan hati dengan sepenuh hati, saya secara pribadi mengapresiasi dedikasi saudara,” ungkapnya.

Baca Juga :  Parosil Mabsus Ajak Warga Dukung dan Kawal Program Makan Bergizi Gratis.

“Selamat mengabdi lakukan yang terbaik sama seperti sumpah yang tadi dibacakan dan diikrarkan terhadap bapak ibu. Apa yang diraih saat ini harus dapat dipertanggung jawabkan bukan hanya sekedar menjadi PPPK,” pintanya.

Parosil Mabsus menegaskan bahwa pengangkatan PPPK ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam memperkuat sistem pelayanan publik dan menambah energi baru dalam birokrasi yang lebih modern, efisien, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Dengan pelantikan 274 PPPK ini, Pemerintah Kabupaten Lampung Barat optimis akan terjadi peningkatan kinerja aparatur, khususnya dalam menyukseskan berbagai program prioritas pembangunan dan pelayanan publik di masa mendatang, (*).

Penulis : Aan

Editor : Syam

Follow WhatsApp Channel tarakanindonesia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Lakukan Sidak, Wabup Lambar Mad Hasnurin Temukan Sejumlah ASN Tak Masuk Kerja.
Apel Perdana Awal Tahun, Mad Hasnurin Tekankan Disiplin dan Penguatan Komitmen ASN.
Tinjau pemandian air hangat, Bupati Lambar berharap dapat tingkatkan roda ekonomi masyarakat.
Bupati dan Kapolres Lampung Barat Tinjau Pos Pengamanan Nataru 2025
Parosil Mabsus Ajak Warga Dukung dan Kawal Program Makan Bergizi Gratis.
KORPRI Tubaba Siaga: ASN Produktif & Berintegritas Menuju Indonesia Emas
KORPRI ke-54: Bersatu, Berinovasi, Wujudkan Indonesia Maju.
Penyaluran CPP Beras dan Minyak Goreng di Lampung Barat Resmi Dilepas, 29.559 KPM Terima Manfaat

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 18:46 WIB

Lakukan Sidak, Wabup Lambar Mad Hasnurin Temukan Sejumlah ASN Tak Masuk Kerja.

Senin, 5 Januari 2026 - 10:00 WIB

Apel Perdana Awal Tahun, Mad Hasnurin Tekankan Disiplin dan Penguatan Komitmen ASN.

Sabtu, 3 Januari 2026 - 12:30 WIB

Tinjau pemandian air hangat, Bupati Lambar berharap dapat tingkatkan roda ekonomi masyarakat.

Rabu, 24 Desember 2025 - 07:45 WIB

Bupati dan Kapolres Lampung Barat Tinjau Pos Pengamanan Nataru 2025

Minggu, 7 Desember 2025 - 21:56 WIB

Parosil Mabsus Ajak Warga Dukung dan Kawal Program Makan Bergizi Gratis.

Berita Terbaru

Pringsewu

Bupati Pringsewu Serahkan SK Dewan Pengawas RSUD  

Senin, 12 Jan 2026 - 22:08 WIB